4 Resep Kreasi dari Roti Tawar ini Wajib banget kamu coba Bun , Simple Murah dan gak bikin Bosan


Punya roti tawar di rumah bun ? bosen cuma makan roti tawar diolesi selai susu atau keju?
cobain yuk bun kreasikan roti tawar dirumah, agar anak ga bosen , bikin nya juga simple kok dan ga pake ribet pastinya :)

:: Risol Bungkus Roti Tawar ::



Resep Oleh : bunda Aimateen Umminya Kaila

Bahan Risol Dengan Bungkus Roti Tawar :

4 buah roti tawar
1 buah kentang sedang
1 buah wortel
1 buah sosis ayam (apa aja,suka2 bunda) bisa pake ayam ato daging juga bisa.

Bahan untuk dihaluskan :

3 siung bawang putih
1 siung bawang merah
Lada secukupnya
Gula garam secukupnya

Bahan lapisan :

1buah telor
Tepung roti secukupnya

Cara membuat Risol Dengan Bungkus Roti Tawar :
1. Potong dadu kentang, wortel dan sosis
2. Tumis bumbu yg dihaluskan
3. Masukkan sayur n sosis yg sudah dipotong2.
4. Masukkan air sedikit agar bumbu meresap n sayuran matang
5. Matikan api.
6. Siapkan roti tawar, tipiskan roti tawar . Masukkan bahan yg sudah ditumis.
7. Gulung...celupkan ke telor, lumuri dengan tepung roti
8. Goreng deh..trus dipotong serong jadi 2 atau sesuai selera.
9. Hidangkan dengan saos n mayonais jadi semakin mantab bun



:: Puding Roti, Camilan Keluarga Praktis Dan Mudah ::



Lebih enak disajikan dalam keadaan dingin, ini dia cara mudah membuat puding roti.

Bahan:

4 lembar roti tawar
2 butir telur, kocok lepas
300 ml susu cair putih
1/2 cup gula
1 sendok makan margarin
1 sendok makan butter, cairkan
1 bungkus vanilla

Pelengkap:

Kismis
Pisang yang dihancurkan

Cara Membuat:

1. Potong roti tawar menjadi beberapa bagian,sesuai selera. Tuangkan susu dan aduk hingga semua bagian roti terendam susu.
2. Tuang telur yang sudah dikocok, aduk hingga rata. Tuang pelengkap yaitu pisangyang sudah dihancurkan, aduk kembali.
3. Masukkan gula dan mentega serta butter yang sebelumnya telah dicairkan. Aduk kembali.
4. Siapkan loyang atau pinggan anti panas dan olesi dengan butter. Tuang adonan.
5. Kukus selama 30 menit. Angkat taburi dengan kismis. Masukkan ke dalam lemari pendingin atau santap selagi hangat.



:: Roti Gulung Sosis Keju ::



bahan :

roti tawar (di buang kulit pinggirannya)
sosis (di goreng dulu dengan sedikit mentega)
keju lembaran
telur(di kocok lepas untuk perekatnya)

cara membuat :

Letakkan roti tawar lalu isi dengan keju lembaran dan sosis
Gulung roti lalu celupkan pada kocokan telur
goreng di minyak yang panas hingga warna kecoklatan lalu angkat

untuk cocolan sediakan sous sambal dan mayonies



:: ROTI GORENG ISI ES KRIM ::



Bahan : Roti Tawar, Minyak Goreng, Es Krim
Alat : Gelas untuk mencetak/cetakan roti

1) Siapkan bahan2nya
2) Ambil Es krim secukupnya taruh di atas roti tawar 
3) Kemudian lapisi lagi roti tawar sehingga tertutup semua lapisan es krim, roti jangan ditekan yaa biar esnya gak leleh/mencair
4) Cetak dengan gelas/cetakan roti lalu potong pinggirannya sehingga menyerupai wadah gelas
5) setelah dicetak masukkan ke dalam kuning telur, celupkan lalu goreng
6) Hasil jadi..

FYI...sebelum digoreng, ini harus masuk freezer dulu nih minimal 1 jam supaya esnya bener2 beku..goreng nya jg ga boleh lebih dr 10 detik jd esnya ga meleleh... (From Anggoro Suryorini) thanks

Resep Oleh Ratu Karitasurya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resep Roti Maryam atau Roti Konde yang Lembut. Lengkap dengan Foto Tutorial

Kue garpu renyah di luar empuukk di dalam๐Ÿ‘๐Ÿ‘

Ongol-ongol Sagu Gula Merah yang Bikin Ngiler